Akhirnya, Lebih Dari 100 Juta Konsol PlayStation 4 Terjual

Angga

Dalam laporan pendapatan terbaru perusahaan, Sony mengungkapkan bahwa 3,2 juta PS4 terjual antara 31 Maret hingga 30 Juni. Dalam laporan sebelumnya sebanyak 96,8 juta total unit yang terjual, sehingga tonggak bersejarah dimana 100 juta konsol PlayStation 4 terjual telah tercapai.

Dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, jumlah penjualan unit naik hingga 600.000. Angka itu identik dengan kuartal yang sama tahun lalu, yang juga mencapai penjualan sebanyak 3,2 juta.

Daniel Ahmad, Analis Senior di Niko Partners, mengatakan bahwa PS4 adalah konsol rumah tercepat untuk mencapai 100 juta unit penjualan, yang dicapai dalam lima tahun lebih tujuh bulan sejak diluncurkan pada 15 November 2013. PlayStation 2, yang tetap konsol terlaris sepanjang masa dengan lebih dari 155 juta penjualan, butuh lima tahun lebih sembilan bulan untuk mencapai 100 juta penjualan.

Meskipun ada kabar baik, penjualan PlayStation 4 melambat dalam beberapa waktu terakhir. 17,8 juta konsol terjual pada tahun lalu. Itu artinya 1,2 juta lebih sedikit dari pada tahun penjualan 2017, yang juga turun dibandingkan dengan 20 juta yang terjual pada tahun 2016.

Dengan PlayStation 5 yang direncanakan untuk diluncurkan pada musim gugur 2020, Sony telah menurunkan ekspektasi penjualan di masa depan untuk PlayStation 4. Untuk tahun fiskal 2019, yang membentang dari 1 April 2019 hingga 31 Maret 2020, ia memperkirakan bahwa 15 juta PS4 akan jual, 1 juta lebih sedikit dari yang diperkirakan sebelumnya.

Related Post

Tinggalkan komentar

Ads - Before Footer